Inatimes
  • Nasional
  • Sosial
  • Ekonomi
  • Pariwisata
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Indonesia
    • Dunia
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
  • Nasional
  • Sosial
  • Ekonomi
  • Pariwisata
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Indonesia
    • Dunia
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
Inatimes
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
Home Headline

HK Apresiasi Single Terbaru Ebiet Beat A

Sosialisasi Prokes Covid-19 Melalui Musik

M Azka Reporter M Azka
Desember 23, 2020
di Headline
1 min read
0

BANDUNG BARAT – Raper Tanah Air asal  Bandung, Ebiet Beat A mengeluarkan single terbaru bertema semangat melawan Covid-19.

Raper yang nge-hits lewat lagu “Saha Maneh Saha” tersebut mengajak masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Dalam liriknya, ia pun menyinggung keterlibatan dua pimpinan daerah yakni Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Wabup Bandung Barat Hengky Kurniawan menjadi relawan uji vaksin Covid-19.

Menanggapi hal tersebut, Hengky Kurniawan mengatakan, berbagai upaya dilakukan untuk mengingatkan masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19.

“Lagunya bagus banget, enak didengar dan pesan yang disampaikan pada pandemi ini cukup relevan,” katanya, Rabu (23/12).

Ia pun menambah, banyak cara berkontribusi untuk menangani pandemi Covid-19 ini. Salahsatunya dengan karya yang dibuat oleh Ebiet Beat A dengan mengingatkan masyarakat.

“Saatnya kita berbuat untuk melawan pandemi Covid-19 ini, tentunya sesuai kemampuan yang dimiliki. Misalkan penyanyi dengan karya-karyanya,” ujarnya.

Hengky menyebut, keterlibatan dirinya dalam penanganan Covid-19 ini tidak hanya dengan uji vaksin maupun turun langsung ke lapangan saja mendiskusikan bantuan sosial.

Lebih jauh dari itu, dirinya pun sempat mengeluarkan singel yang dinyanyikan bersama sang Isteri (Sonya Fatmala) saat mengimbau masyarakat untuk tidak mudik.

“Saya pun pada saat menjelang hari raya idul Fitri kemarin mengimbau masyarakat untuk tidak mudik melalui musik,” katanya.

Ia pun mengimbau, masyarakat untuk senantiasa menjalankan protokol kesehatan Covid-19 dengan disiplin. Terlebih kondisi saat ini belum stabil.

“Di kabupaten Bandung Barat penambahan pasien Covid-19 masih ada, jadi 3 M nya harus tetap dijalankan agar memutus mata rantai Covid-19,” pungkasnya.

 

BagikanTweetKirim
Konten sebelumnya

Mensos dan Menparekraf Baru Dilantik, Ini Kata Hengky

Konten selanjutnya

Dua Rumah Diterjang Longsor

M Azka

M Azka

Konten selanjutnya

Dua Rumah Diterjang Longsor

Diskusi tentang ini post

Terkini

Denny Cagur Peringati Haul Bung Karno ke-55 Bertemakan Kembali ke Sumbermu

Juni 23, 2025
2
Denny Cagur Gelar Sosialisasi Empat Pilar Sebagai Media Penguat Kesadaran Berbangsa dan Bernegara

Denny Cagur Gelar Sosialisasi Empat Pilar Sebagai Media Penguat Kesadaran Berbangsa dan Bernegara

Juni 19, 2025
6

Targetkan 10.000 orang, Alfamart dan SGM Eksplore Gulirkan Program Edukasi Gizi Anak

Juni 16, 2025
3

Alumni ITB Ciptakan Kapal Pemburu Ranjau, Bisa Hancurkan Ranjau Laut Aktif!

Juni 14, 2025
19
  • Tentang
  • Beriklan
  • Kebijakan & Privasi
  • Kontak
Iklan: +62 81313 7 4444 7

© 2021 inatimes

Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Pendidikan
  • Pariwisata
  • Olahraga
    • Indonesia
    • Dunia
  • Katanya
    • Diari Uce
    • Tips
    • Pulis

© 2021 inatimes

Masuk ke akun

Lupa password? Daftarkan

Isi form untuk daftar

Semua isian wajib. Masuk

Kirimkan password anda

Mohon isi email atau username untuk mereset password

Masuk